seribu rintang jalan berliku, bukanlah suatu penghalang
hadapilah segala tantangan, mohon petunjuk yang kuasa...
waduh waduh jadi inget kemaren pas lagi di tes pianika sama guru. grogi banget jadi jelek kayaknya nilai prakteknya..
pada posting kali ini saya pengen cerita nih tentang pemimpin.. baca ya >.<
pada suatu hari di sebuah kapal bajak laut.. dikapal bajak laut itu terdapat crew-crew dan kapten yang sangat kompak dan bersolidaritas tinggi. tiba tiba kapal tersebut terhantam sebuah gunung es yang sangat besar. akhirnya kapten tersebut memerintahkan awak kapal untuk mencari pulau terdekat dan menuju pulau terdekat itu. setelah sampai di pulau kapten dan seluruh awak kapal memeriksa kapal tersebut. alhasil ternyata kapal tersebut mengalami rusak parah dan tidak mungkin jika melanjutkan perjalanan.
dengan berat hati si kapten lalu memerintahkan untuk mengosongkan kapal tersebut dan mencari tukang kayu di pulau itu untuk membuat kapal baru.
salah satu awak kapal yang kebetulan pemilik kapal tersebut tidak setuju untuk mengganti kapal. karena kapal tersebut adalah pemberian salah satu orang yang pernah ia sayangi. sungguh berat, akhirnya awak tersebut menantang sang kapten untuk mendapatkan kapalnya dan keluar dari kelompok bajak laut itu.
akhirnya sang kapten menerima tantangan tersebut dan terjadilah pertarungan.
dengan susah payah awak kapal bertarung mati-matian dengan sang kapten, tetapi akhirnya sang kaptenlah yang memenangkan pertarungan. sambil berjalan kembali ke crew kapal, sang kapten menangis karena memang sungguh berat untuk meninggalkan kapal dan awak kapal tersebut. salah satu awak kapal yang lain berkata kepada sang kapten
"jangan lah kau ragu dengan keputusanmu, sesungguhnya jika kau ragu kami harus percaya pada siapa lagi?"
dengan bercucuran air mata sang kapten memerintahkan seluruh awak kapal untuk mengosongkan kapal tersebut
ya walopun ceritanya pabeliut, tapi ada hikmahnya dari cerita diatas.
seorang pemimpin haruslah kuat pendiriannya jikalau itu memang benar dan baik. karena pemimpin adalah orang kepercayaan, jangan sia siakan kepercayaan meraka
semoga bermanfaat
+ komentar + 2 komentar
ceritanya bagus nih, ntar bikin lagi ya.......
:D
sip deh ;)
maksih tanggapannya
Posting Komentar